Peserta dialog bersama anak - anak fawar |
Kegiatan Lomba -
Lomba Kelurahan Waupnor dalam rangka hari anak nasional tingkat Kab Biak Numfor yang diselenggarakan di gedung Yasokabi
berlangsung hari, Kamis(17/9) dengan tema Lingkungan Ramah Anak Dimulai Dari Keluarga Kita di hadiri sejumlah Pejabat BUMN/BUMD,
Ketua TP PKK yang diwakili oleh Wakil Ketua I Ibu L. Latuputy dan Bupati
Biak Numfor yang diwakili oleh Asisten III Setda Biak Numfor Abdul
Kahar, SE. MM.
Bupati Biak Numfor Thomas Ondy dalam sambutan yang
dibacakan oleh Asisten III Abdul Kahar mengajak kita semua memberikan
dukungan, dan fasilitasi pada beragam
program inovatif yang dapat meningkatkan kecerdasan, kebugaran,
keamanan, dan kesejahteraan anak-anak. Dengan kegiatan festival
seperti ini kita harapkan lebih banyak lagi anak di biak yang dapat
berprestasi.
Bupati Biak juga mengatakan untuk mengajak para orang tua untuk memenuhi hak anak-anak kita. Mari kita rawat dan asuh anak-anak kita dengan penuh kasih sayang, dan penuh tanggung jawab, utamanya bagi anak-anak kita yang berada pada usia emas, dari lahir hingga umur delapan tahun. Mari kita tumbuhkan keunggulan anak-anak kita dengan asah, asih, dan asuh, agar mereka tumbuh menjadi insan yang cerdas, dan kompetitif, berkepribadian luhur, jujur, santun, dan berakhlak mulia. Mari kita berikan gizi yang cukup dan seimbang, agar fisiknya tumbuh sehat dan kuat, serta memiliki mental yang tangguh.
Kepada para orang tua, untuk mendidik anak-anak kita agar mereka mencintai bangsanya, mencintai negerinya, mencintai tanah airnya, menghormati guru, dan pemimpin-pemimpinnya, serta sayang pada orang tua, dan lingkungannya. Berikan bimbingan terbaik kepada anak-anak kita agar dapat hidup rukun, sayang kepada sesama dan kepada teman-temannya."Ungkap Bupati Thomas Ondy.
Dalam Kesempatan itu juga anak-anak bisa berdialog bercerita bersama tentang pengalaman berkarya den bekerja dengan tokoh-tokoh yang berpengalaman di bidangnya agar anak-anak juga bisa meraih impian yang di inginkannya. Dan juga menyerahkan hadiah bagi pemenang lomba anak (dk/hp)
0 komentar:
Post a Comment